
elTeam PPTEI Memborng Banyak Medali Di Kejuaraan Taekwondo Friendship Forever
Pada hari sabtu dan minggu tanggal 9-10 Februari 2019, El- Team PPTEI Mengikuti kejuaraan Taekwondo Friendship Forever Grade C : 5 provinsi.Yang bertempat di GOR POPKI Cibubur.PPTEI membawa 54 peserta untuk mengikuti kejuaraan teakwondo ini.

Alhamdulillah kerja keras dan ketekunan dari seluruh atlet ketika latihan terbayarkan dengan banyaknya Prestasi yang sangat membanggakan, elTeam memborong banyak medali pada kejuaraan taekwondo kali ini, sebanyak 21 emas, 24 perak , dan 8 perunggu berhasil dibawa pulang. Tak hanya itu elTeam masih menorehkan hasil yang luar biasa karena Mendapatkan juara peserta berbakat putra, dan Juara team terbaik selama pertandingan.


Alhamdulillah, prestasi membanggakan ini tidak terlepas dari banyaknya konstribusi dari banyak pihak, Jazakumullah atas semua pihak yg telah mendukung elteam PPTEI terutama terimakasih banyak untuk semua sebeum,
khususnya kepada sabeum nim Jhon Edy Rahman S.H.Mkn selaku Pembina PPTEI.

Harapannya semoga seletah mengikuti Kejuaraan taekwondo kali ini memberikan semangat baru kepada seluruh atlet PPTEI, dan PPTEI bisa mencetak lebih banyak lagi atlet-atlet berprestasi yang berakhlak Qur’ani.